|
Jalan A. Yani - Kauman |
Kabupaten Batang merupakan salah satu Kabupaten yang berada di Provinsi Jawa Tengah yang mana merupakan Kabupaten yang di bilang kurang terkenal maupun kecil. Kabupaten Batang masih sangat Asri terutama di daerah Kecamatan Wonotunggal, Warungasem, Bandar, Bawang, Reban, Blado, dll. Bahkan menurut saya Kecamatan Batang juga masih dapat disebut Asri bila di bandingkan dengan Kota Pekalongan. Namun hal itu tampaknya jadi sesuatu yang tabu bilamana daerah yang asri kok bisa banjir.
Hal itu disebabkan oleh kurangnya lahan penyerapan di Kabupaten Batang, khusunya di kecamatan Batang. Dan juga buruknya sistem drainase, serta sungai yang sudah dangkal.
Untuk lahan penyerapaan air di Kecamatan Batang sendiri, khususnya di Kelurahan Kauman, Proyonanggan Utara, Tengah dan Selatan. sangatlah sedikit. Yang saya amati di kelurahan tersebut, Sawah yang ada disana suadah tergusur dan seolah-olah malah tumbuh bangunan bukannya tumbuh padi.
Untuk sistem drainase, mungkin juga terdapat sampah yang menyumbat di sana. Sehingga banjirpun terjadi.
Harapannya semoga banjir batang ini semoga cepat selesai, berikut sedikit galeri foto banjir di Kabupaten batang. Bahkan sampai postingan ini di postingkan masih ada saja banjir yang meggenang.
|
Jl Perintis Kemerdekaan |
|
Jalan A. Yani - Kauman |
|
Banjir di daerah Klidang Lor |
|
Kecamatan Tulis |
Sekian semoga bermanfaat, harapan saya sebagai warga batang. Semoga masalah ini cepat dapat diatasi, agar nantinya tidak menimbulkan kerugian yang banyak. Terima kasih